Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

KADUNG Minggat dari Rumah Sule, Nathalie Kini Minta Maaf: Bagaimanapun Hatiku Tetap Sayang Akang


Di tengah keretakan rumah tangganya dengan Sule, Nathalie Holscher mengaku masih menyayangi sang suami.

Setelah nekat keluar dari rumah Sule, Nathalie Holscher kini mendadak minta maaf.

Tak hanya itu, Nathalie Hoslcher rupanya malu dan sedih akibat ulah keluarganya yang menyakiti hati Sule.

Bagaimana tidak, Sule dituding oleh om Nathalie Holsher memiliki ilmu hitam.

Selain itu, Oma Hetty juga terkesan ikut koar-koar soal rumah tangga Nathalie dengan Sule.

Bahkan dari sang oma-lah muncul isu perceraian antara Nathalie dan Sule.


Alhasil kini Nathalie muncul dan meminta maaf atas tindakan oma dan oma-nya tersebut.

Menurut Nathalie, keluarganya berkoar-koar tanpa sepengetahuannya.


"Assalamualaikum.

Urusanku dan akang hanya aku dan akang yang tahu," tulis Nathalie seperti dikutip Grid.ID dari Story Instagram, Jumat (23/4/2021).

Nathalie pun menegaskan bahwa prahara rumah tangganya dengan Sule bukan lantaran adanya pihak ketiga.

"Tidak ada pihak ketiga dan lain-lain," tegasnya.


Tak hanya itu, Nathalie juga mengaku dirinya masih begitu menyayangi pria yang menikahinya lima bulan lalu.

"Mau bagaimana pun hati aku tetap sayang banget sama akang," lanjutnya.
Nathalie meminta maaf atas pihak keluarga yang ikut campur mengeluarkan pernyataan tentang pernikahannya dengan Sule.

"Saya minta maaf untuk keluarga saya yang sudah berkoar-koar tanpa saya tahu."

"Sedih sih kenapa keluarga harus begini," pungkas Nathalie, dikutip dari Grid.id, Oma dan Sang Om Berkoar-koar Soal Rumah Tangganya dengan Sule, Nathalie Holscher Minta Maaf: Sedih Sih Kenapa Keluarga Harus Begini.

Sementara itu, Sule mengaku sudah memaafkan semua tudingan menyakitkan yang dilontarkan keluarga Nathalie kepadanya.

Bahkan Sule mengungkapkan, bahwa Oma Hetty itu telah meminta maaf kepada dirinya terkait tuduhan-tuduhan tersebut.

"Saya enggak masalah, saya bilang ke oma yang Belanda, saya maafkan.

Mereka minta maaf 'kan," ungkap Sule dikutip Tribun Style di artikel Sempat Tuding Habis-habisan, Oma Nathalie Holscher Kini Merasa Bersalah, Sule: Saya Maafkan, dari kanal YouTube KH Infotainment, (23/4/2021).

Bak nasi sudah menjadi bubur, Sule mengatakan semua pihak terkait tak akan bisa memaafkan begitu saja.

Pasalnya, berbagai pernyataan yang disampaikan oleh nenek Nathalie sudah telanjur sampai ke telinga keluarga dan kerabatnya.

"Tapi, kan saya punya saudara dan belum tentu mereka (bisa memaafkan).

Nah, itu tugas saya di sini, memberi pengertian ke mereka, ke anak-anak, ke saudara, ke kerabat, teman-teman semua," sambung ayah Rizki Febian itu.


Lebih lanjut, pria bernama asli Entis Sutisna itu juga menjelaskan bahwa hingga saat ini ia masih mencoba untuk menjaga komunikasinya dengan sang istri.

"Karena setiap pagi itu WhatsApp saya ramai terus dan gimana saya mau jelasinnya?

Saya cuma bisa tenangin, ini bulan suci Ramadhan, jangan sampai terpancing, jangan kisruh, rame gitu.

Saya mencoba melakukan itu lah," tambah Sule.

Bahkan, antara Sule dengan Nathalie digadang-gadang berencana akan bertemu dalam waktu dekat.

"Tadi sudah teleponan sama istri dan ada kemungkinanlah Insya Allah, ketemulah," pungkas Sule.

Tak ketinggalan, Sule berharap agar hubungannya dengan sang istri bisa membaik dan nantinya Nathalie mau pulang lagi ke rumah.


sumber: style.tribunnews