Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Marshel Widianto Tolak Tawaran Jadi Pacar Settingan Rp 250 Juta dari Seorang Penyanyi Dangdut: Gue Enggak


Dunia selebriti tak hanya soal glamour semata, ada juga mengenai cara agar tetap terkenal.

Salah satunya menjadi pacar settingan.

Beberapa artis mengaku pernah ikut jadi pacar settingan, terutama musisi Andika Kangen Band.

Namun ada juga yang menolak jadi pacar settingan seorang selebriti.

Ini dinyatakan sendiri oleh komika Marshel Widianto.

Namanya tengah naik, terutama ketika terseret kasus yang menimpa Dea OnlyFans.

Karena tengah tenar itulah, komika asal Tanjungpriok, Jakarta Utara ini mengaku pernah ada yang menawari jadi pacar settingan.

Dia sempat mendapatkan tawaran Rp250 juta dari seorang penyanyi dangdut tetapi harus berpura-pura jadi pacarnya.

Awalnya saat jadi tamu konten Dapur Bincang Online bersama Celine Evangelista yang dikabar dekat dengannya, dia mengisahkan perubahan sikap seusai terkenal.

Menurutnya, sikap lawan jenis terhadapnya mulai berubah sejak tersohor.

Kendati demikian, ada pula yang coba panjat sosial (pansos) kepada komika 25 tahun itu.

"Cewek-cewek ke sini semakin baik sih, dari dulu sih baik. Karena aku 'kan humble orangnya 'kan."

"Tapi yang pansos ada aja, bahkan dibayar untuk pansos pun ada aja," ungkap Marshel Widianto.

Pernah ada yang menawarkan pansos kepada Marshel Widianto sebesar Rp250 juta dengan syarat Marshel mau berpura-pura berpacaran dengan pedangdut itu selama tiga bulan.


Di sini, dia tidak menyebutkan nama sang pendangdut.

"Ada, penyanyi dangdut waktu itu."

"Ada Rp 250 juta, untuk pacaran, selama 3 bulan," imbuh Marshel.

Akan tetapi Marshel Widianto menolak tawaran dari pedangdut oitu.

Baginya, populer dengan pansos bukan cara yang elegan.

"Gue enggak mau, kayak kurang elegan aja untuk naik sih kayak begitu."

"Ini lebih ke aku nya sih," tutur Marshel.

Diketahui, Marshel Widianto sempat terseret kasus Dea OnlyFans usai membeli konten Dea dalam bentuk file yang ada di google drive.

Kasus itu berimbas pada kariernya yang sempat sepi pekerjaan.

Bahkan gara-gara itu, sejumlah pekerjaan sampai dibatalkan.

"Padahal baru dapat mobil baru, baru dapet beberapa brand juga."

"Ada beberapa pekerjaan yang memang harus di-cancel," ujar Marshel.

Namun dia menyesal lantaran niatnya hanya ingin membantu.

"Menyesal enggak sih, karena aku 'kan benar-benar mau membantu 'kan."

"Kalau nyesalnya karena belum selesai nonton, sudah dipanggil," ungkapnya.

Dikabarkan Dekat Marshel Widianto Sebut Masih Sahabatan, Celine Evangelista Justru Panggil Ayah

Komika Marshel Widianto kini dikabarkan dekat dengan artis Celine Evangelista.

Kedekatan komika asal Tanjungpriok, Jakarta Utara dengan perempuan berdarah campuran Italia ini mencuri perhatian.

Bagaimana tidak, ramai yang menyoroti Marshel Widianto hingga teman komika pemilik jargon 'Lelah Miskin' ini meledek ibu empat anak ini 'kesambet'.

Meski dekat, Marshel Widianto sendiri belum mengaku menjalin tali asmara dengan mantan istri Stefan William.

Malahan di depan Celine Evangelista sendiri, Marshel Widianto mengaku tengah mendekati seorang perempuan.

Ketika jadi tamu Anthonius Rovy pada kanal YouTube Dapur Bincang Online, Sabtu (30/4/2022), Marshel menuturkan sudah berniat khusus agar dapat bonding dengan keempat anak Celine.
Salah-satunya dengan belajar bahasa Inggris.

Celine Evangelista tampak sudah nyaman dengan keberadaan Marshel Widianto di sebelah kirinya.

Saking nyamannya, Celine Evangelista pun memanggil komika berambut gondrong ini dengan sebutan ayah.

"Ayah? emang kita udah resmi?" tanya Marshel Widianto dikutip Rabu (4/5/2022).

"Kan kita sudah resmi jadian. kita tuh sudah pacaran kan," ujar Celine Evangelista.

Tentu saja ini mengejutkan komika yang sempat terseret kasus Dea OnlyFans.

"Ya, iya sudah pacaran, tapi jangan tiba-tiba ayah ama bunda gitu lo," kata Marshel. "Emang kenapa? Kemarin kita panggilannya Umi Abi?" tanya Celine Evangelista yang disambut tawa Marshel Widianto.

"Sebenarnya sih aku enggak enak saja sama orang sana," seru Marshel Widianto.

Selain itu, kelanjutan hubungan dengan Celine Evangelista semakin jauh justru makin membingungkan Marshel.

Pasalnya, dia juga memikirkan masa depan 4 anak Celine Evangelista.

Dia tercenung lantaran merasa tak yakin sanggup untuk membiayai sekolah anak-anak Celine.

"Kamu sayang gak sih sama aku?" tanya Celine.

"Sayang tapi aku lebih ke mikir gitu, kalau (hubungan) ini berlanjut, 4 anakmu itu loh yang, sekolahnya internasional semua, enggak mau sekolah negeri?"

"Cari sekolah yang enggak bayaran gimana gitu," ujar Marshel disambut gelak tawa Celine.

Lebih lanjut, Celine dan Marshel memuji satu sama lain.

Komika yang momen sunatnya dijadikan konten oleh Denny Cagur ini sudah lumayan tahu akan sosok Celine.

Baginya, Celine sosok perempuan mandiri dan pekerja keras.

"Celine itu terbaik menurut gue gitu kerja kerasnya bener-bener kerja keras, dari apa yang di media sampai di bawah media gue udah lumayan dikit tau lah," ujar Marshel Widianto.


Marshel bahkan heran sendiri dengan Celine yang mampu survive.

Pasalnya menurut Marshel, masalah yang dihadapi Celine lebih berat ketimbang masalah yang dimiliki beberapa temannya.

Namun Celine berhasil bangkit dan hidup bahagia sekarang.

Terkait perceraian Celine dengan Stefan William, Marshel berpendapat itu terjadi karena memang jalan hidup sehingga tak bisa terelakkan lagi.

Kelanjutan hubungan Marshel dengan Celine yang tampak menggantung itu akhirnya tersentil efek ucapan Anthonius.

"Feeling gue kalo dia married sama orang kaya lo bisa bener-bener," ujar Anthonius.

"Aamiin," sahut Marshel.

Rupanya di balik layar ada yang menertawakan Marshel.

"Ketawa lo gue bilang aamiin dia menertawakan percintaan kita Celine," sentil Marshel.

"Enggak tau lo," tambahnya.

Sampai-sampai, Celine dan Marshel berujar akan memberikan undangan pernikahannya pertama kali kepada orang itu.

"Ntar besok kasih undangan paling awal," cetus Celine.

"Ntar kita nikah di tenda tau lo, ya kalo hujan tendanya moncong," ujar Marshel.

"Digitu-gituin pakai tiang airnya," ujar Celine.

Namun di bagian akhir, Marshel menegaskan hubungannya dengan Celine sampai kini masih sahabat.

Bahkan, dia mengaku belum memiliki rasa cinta pada Celine.

Padahal Celine berharap Marshel mengutarakan cinta kepadanya.

Sumber: Sripoku