Cara Mengatasi Gelisah dan Cemas dalam Hidup Anda dengan Cepat dan Tepat
Cara mengatasi gelisah dan cemas sangat perlu kita ketahui, sebab memang dalam hidup ini kita sering mengalami persoalan tersebut. Ini tentu wajar, apalagi jika kita sepenuhnya memahami bahwa kehidupan di dunia ini selalu penuh ujian. Dunia adalah tempatnya berkeluh kesah, dan merupakan tempatnya masalah. Disadari atau tidak, hidup yang kita jalani adalah perpindahan antara masalah satu dengan masalah lainnya.
Berbagai persoalan hidup yang tidak kita hadapi dengan bijak, merupakan salah satu penyebab kita mengalami hal ini. Menyikapi hal tersebut, kita sangat perlu mengetahui cara mengatasi gelisah dan cemas, sehingga hidup kita bisa selalu tenang dan bahagia, sekali pun sedang mengalami berbagai persoalan.
Penyebab Seseorang Gelisah
Secara umum, kegilisahan pada diri seseorang itu dikarenakan dua hal, yaitu takut terjadinya sesuatu buruk yang bisa terjadi di masa depan, atau menyesali suatu hal yang telah terjadi di masa lalu.
Sejatinya kita harus selalu sadar, bahwa tidak ada takdir terjadi kecuali atas kehendak Allah SWT. Semua hal yang terjadi di alam dunia ini, adalah atas izin-Nya, termasuk semua takdir yang telah dan akan kita jalani.
Setiap takdir buruk bahkan dosa kita sekalipun, boleh jadi yang itu yang terbaik untuk kita. Salah satu tandanya, adalah jika setiap kesalahan dan dosa kita di masa lalu, kita akhiri dengan penyesalan dan menjadikannya penyemangat serta motivasi, untuk berbuat ibadah dan berbagai amal kebaikan lainnya.
Coba baca kembali catatan sejarah yang terjadi di masa lalu, khususnya sejarah orang-orang sholeh, tanpa terkecuali para sahabat Nabi Muhammad Saw. Tak sedikit dari mereka awalnya menempuh jalan yang salah, bahkan sangat bertolak belakang dengan ajaran Tuhan. Namun lihatlah kemudian, mereka menjadi manusia pilihan yang banyak melakukan ibadah dan amal kebaikan.
Dengan hal ini, seharusnya kita bisa mengambil hikmah, bahwa tidak semua orang salah itu akan salah, ketika Allah sudah memberinya hidayah maka tidak ada yang bisa menghalanginya. Sama seperti tidak ada yang bisa menghalangi ketika Allah ingin merubah rakyat jelata menjadi raja, orang miskin menjadi kaya, orang gagal menjadi sukses, semua bisa terjadi dengan Kun Faya Kun -Nya Allah.
Jika dengan masa lalu kita tidak perlu risau, apalagi dengan masa depan. Kita tentu ingat, bagaimana Allah senantiasa mencukupi kebutuhan kita saat di alam rahim, saat dimana kita belum tahu sedikit pun apa yang kita butuhkan. Lantas setelah otak kita bisa berpikir, tangan dan kaki kita bisa sempurna digunakan, kenapa justru kita dibuat risau akan masa depan.
Baca Juga : Jarang yang Tahu, Ini Cara Menarik Rezeki dengan Kekuatan Pikiran
Jangankan kita makhluk yang diciptakan-Nya paling sempurna, banyak binatang melata yang terlihat tak berdaya sedikitpun, namun Allah selalu jamin rezekinya. Lihatlah ikan di lautan nan luas, begitu banyak jumlah-Nya namun tak ada satu pun yang tak dicukupkan kebutuhannya. Jadi janganlah kita risau akan masa depan, sebab Allah senantiasa menjamin untuk memberi yang terbaik yang kita butuhkan.
Cara Mengatasi Gelisah dan Cemas
Saya yakin banyak sekali teori atau tips mengatasi gelisah di internet, atau pun di buku-buku. Padahal cara paling ampuh cuma ada satu, yaitu sesuai petunjuk dari Maha Pencipta yang telah menciptakan kita, dan seluruh alam semesta.
Dilansir dari muslim.or.id, Allah Subhanahu wa Ta�ala berfirman,
????????? ??????? ????????????? ??????????? ???????? ??????? ???? ???????? ??????? ??????????? ??????????
�Orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan berzikir (mengingat) Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram� (Qs. ar-Ra�du: 28).
Artinya dengan berzikir kepada Allah Subhanahu wa Ta�ala segala kegalauan dan kegundahan dalam hati mereka akan hilang dan berganti dengan kegembiraan dan kesenangan.
Oleh karena itu ingatlah selalu Allah dalam segala hal, itu cara mengatasi gelisah terampuh dari dulu, sekarang, dan selamanya. Syukuri semua nikmat yang telah Allah berikan selama ini untuk kita, dan yakinlah dari dulu, sekarang, dan selamanya Allah akan senantisa memberikan yang terbaik untuk kita.